
Komunikasi Jadi Lebih Mudah Asal Mengerti 7 Macam Bagian-Bagian HT Berikut
Rupanya bagian handy talkie bukan hanya antena yang memanjang. Ada banyak bagian di dalam suatu benda yang dapat digunakan untuk berkomunikasi ini. Bagian-bagian tersebut termasuk antena dan tombol-tombol di sebelahnya. Simak pengertian HT menurut bagiannya serta sewa-menyewa HT di Sewa78!
Another alternatif alat komunikasi tanpa sinyal tanpa gambar yang sangat terkenal adalah handy talkie. HT sebutan yang pas untuk handy talkie karena dapat menyampaikan suara Anda melalui pengeras suara di tubuh HT ke penerima berkat antena tertanam yang menyerupai tanduk.
Lalu, mengenai pengeras suara ataupun antena yang bertugas menyalurkan suara Anda merupakan bagian-bagian HT secara spesifik. Kemudian, ada juga tombol volume, jack earphone, tombol frekuensi channel, baterai, serta tombol PTT. Semua bagian itu dapat Anda temui di body HT.
Beruntung artikel kali ini akan membahas seputar bagian HT. Untuk Anda yang mau menyewanya, harap kenali dulu apa bagian tertentu yang terdapat di dalam bodi handy talkie sebenarnya. Mari meluncur langsung ke bagian pertama dari HT!
Tombol Volume

Sesuai dengan namanya, bagian HT pertama ini bertugas untuk mengontrol volume suara yang masuk saat Anda memakainya. Kemudian ketika Anda mendapat pesan suara masuk, gunakan tombol volume ke arah “On”.
Sebaliknya, jika Anda ingin mematikan tombol volume karena sudah menerima pesan dan tidak ingin HT menyala lagi, sebaiknya putar tombol volume ke arah “Off”. Tombol volume juga bisa disebut sebagai on–off knob.
Sementara itu, kalau Anda penasaran bagaimana secara nyata letak atau bentuk kedua tombol HT itu, coba saja pakai barang dari sewa HT Surabaya. Nantinya, Anda juga akan mengetahui bagian lain HT selain tombol on-off knob.
Tombol Frekuensi

Sesuai dengan namanya, tombol frekuensi dapat Anda manfaatkan sebagai pengatur untuk mengatur frekuensi alat HT. Perlu Anda ketahui bahwa jangkauan frekuensi HT itu cukup luas, rentangnya nyaris sampai 300 Mhz.
Di samping itu, ada rentang frekuensi khusus untuk keperluan radio konvensional. Jumlah rentang frekuensinya seperti 150-174 MHz (pita VHF) dan 300-380 MHz (pita UHF). Lalu perlu konfigurasi frekuensi yang tepat apabila ingin saling terhubung dalam mengirim pesan serta menerima pesan bila menggunakan HT.
Tombol PTT

PTT atau nama singkat dari Push to Talk ialah bagian dari HT. Tombol PTT biasanya terletak di samping kiri HT. Anda dapat mengenalinya dengan mudah karena warna tombol PTT berwarna abu-abu.
Ketika ingin menggunakan HT, pengguna harus terlebih dulu setting tombol PTT. Caranya bagaimana? Dengan menekan tombol PTT dua detik, lalu Anda sudah bisa berbicara untuk menyampaikan pesan kode bahasa sesuai kesepakatan bersama tim.
Antena Pemancar

Bagian yang ada dalam HT keempat ini merupakan sebuah batasan dua unit antara gelombang yang merambat melalui sebuah ruang dan arus listrik yang bergerak dalam konduktor logam.
Antena pemancar berfungsi sebagai pemancar sesuai dengan namanya dan sebagai penerima pesan dari pengirim suara ke penerima suara. Karena memang HT menggunakan gelombang radio, maka inilah guna antena yang ada dalam bagian HT.
Baterai

Bagian pada HT selanjutnya yakni baterai. HT konvensional umumnya memakai baterai agar alat tersebut bisa menyala. Jenis-jenis baterai yang biasa dipakai dalam HT tampaknya beragam.
Di antara ragam baterai, HT menggunakan Li-Ion, NiCD, NiMH atau Li-PO4. Dari keempat jenis baterai tersebut, yang paling umum ada di dalam handy talkie ialah jenis Li-Ion atau Lithium Ion.
Jack Earphone

Bila Anda pernah menggunakan earphone untuk dengar musik di HP pasti sudah familiar dengan yang namanya jack earphone. Ternyata HT memiliki jack earphone layaknya telepon Android Anda, lho. Tak perlu buku panduan HT untuk tahu apa itu jack earphone, bukan?
Bentuknya mirip dengan jack earphone pada umumnya yaitu, berbentuk bulat. Cara kerja bagian HT tersebut juga sama dengan earphone handphone, yaitu untuk mendengarkan pesan masuk. Hanya perlu tancapkan kabel earphone di lubang jack earphone, Anda bisa dengar pesan langsung.
Speaker

Layaknya speaker yang Anda ketahui pada alat elektronik, HT juga memiliki speaker. Bagian ini berfungsi untuk mengeluarkan pesan suara yang telah Anda rekam.
Seluruh jenis HT baik konvensional atau digital mempunyai speaker. Begitupun pada HT Motorola CP1300/ CP 1300 ataupun Weierwei Vev 3288s sama-sama memiliki speaker di dalamnya.
Pertanyaan Terkait
Apa itu alat HT dan fungsinya?
HT atau handy talkie yaitu alat telekomunikasi bersifat dua arah yang menggunakan frekuensi gelombang radio untuk menyampaikan maupun menerima pesan. Fungsi alat tersebut tentu saja untuk berkomunikasi dengan sesama pengguna HT dari jarak jauh.
Apa itu PTT dalam HT?
PPT atau singkatan dari Push to Talk adalah fitur untuk berbicara ketika pengguna menekan dan menahan tombol pada handy talkie.
Apa itu istilah RPU di HT?
Repeater radio atau RPU (Radio Pancar Ulang) merupakan perangkat radio yang memiliki fungsi untuk memperluas jangkauan komunikasi antar perangkat mobile (mencakup radio HT atau mobile rig). Agar bisa menggunakannya, Anda mungkin perlu memasang rakit repeater seperti COR.
Gimana cara pakai HT?
Cara menggunakan HT antara lain:
- Atur terlebih dulu jarak radio HT.
- Tegakkan posisi HT.
- Lalu, tekan tombol PTT terlebih dulu sekitar 2 detik.
- Setelah menahan tombol, kemudian utarakan pesan dengan berbicara.
Namun, perlu Anda catat bahwa sebelum memakai HT hendaknya Anda gunakan isyarat sebagaimana yang sudah disepakati bersama dengan anggota tim lainnya. Jangan lupa untuk berbicara bergantian pula.
Apa itu VOX pada HT?
VOX atau singkatan dari Voice Operated Exchange merupakan fitur yang memungkinkan pengguna untuk mengaktifkan dan menggunakan handy talkie hanya dengan suara saja tanpa harus menekan tombol PTT.
Macam-macam merek HT apa saja?
Ada aneka macam contoh merek HT di dunia ini. Adapun daftar dari best of the best merk yaitu Baofeng, Motorola, Kenwood, SPC, Weierwei Vev, dan lain-lain.
Bagaimana cara kerja HT?
Arti cara kerja handy talkie adalah bekerja sesuai dengan cara mengubah suara vokal menjadi kosakata komputer atau numerik yang jelas. Sehingga, kemudian suara jelas dan efisien dapat tersampaikan kepada pengguna HT.
Apa perbedaan HT dan walkie talkie?
Perbedaan HT dan WT atau walkie talkie terdapat pada perizinan, rentang frekuensi, harga, jarak, ukuran, hingga fiturnya.
Setelah panjang lebar mempelajari bagian-bagian handy talkie, ternyata ada 7 bagian penting di dalamnya. Contohnya tombol volume, tombol frekuensi, tombol PTT, antena pemancar, baterai, jack earphone, dan speaker.
Dengan macam-macam bagian yang terkumpul menjadi satu memudahkan Anda untuk terhubung dengan orang lain melalui transmisi suara secara real time dalam ruangan atau mobil. Dengan demikian, alat satu ini bisa memudahkan Anda melaksanakan berbagai acara.
Mau beli atau sewa, itu semua pilihan Anda. Tapi, bila memerlukan HT terbaik dan terlalu sayang untuk membeli produk baru, sewa langsung di Sewa78. Caranya hubungi kami, dan tunggu beberapa saat HT akan tiba di depan rumah. Efisien dan efektif!
Ingin diskon untuk Sewa HT?
Artikel dan Panduan Sewa HT
Lihat Semua






